
Gagap merupakan individu yang memiliki gangguan dalam berbicara. Individu yang mengalami gagap biasanya mengulang suku kata atau memperpanjang penyebutan suatu kata ketika berbicara. Gagap bisa dialami oleh semua usia, namun biasanya paling banyak dialami oleh anak-anak usia di bawah 5 tahun. Tidak hanya anak-anak, gagap ternyata juga pernah di alami oleh Presiden Amerika Serikat yang baru terpilih yaitu Joe Biden. Tahukah Teman Inklusi Joe Biden ternyata dulu pernah mengalami gagap?
Joe Biden dengan nama lengkap Josep Robinette Biden Jr adalah calon presiden Amerika Serikat yang terpilih dalam pemilu Amerika Serikat tahun 2020 dari Partai Demokrat, ia berdampingan dengan Kamala Harris sebagai calon wakil presiden Amerika. Anak pertama dari pasangan blasteran Irlandia-Prancis, Catherine Eugenia Finnegen dan Joseph Robinette Biden Sr, lahir di Scranton, Pennsylvania, 20 November 1942. Berdasarkan biografi yang dituliskan oleh Micahel V, Joe Biden sudah mengalami gagap bicara sejak kecil, kegagapannya semakin buruk ketika Joe Biden mulai masuk sekolah. Sebelumnya lingkungan keluarga dan sosial Joe Biden selalu menerima apa adanya dan Ia tidak merasa malu ketika tiba-tiba berhenti berbicara.
Dalam kenangan autobiografi, Promises to Keep: On Life and Politics, Selama masa pendidikan sekolah, kegagapan yang di alami Joe Biden semakin buruk karena ia merasa gugup dalam berkomunikasi di depan orang banyak yang belum ia kenal. Di sekolah dasar St. Helena School, Pennsylvania, Joe Biden pernah diejek oleh guru yang mengajar di kelas karena kegagapannya, seperti ucapan “Tuan bu-bu-bu-Biden”. Setelah menerima ejekan dari gurunya, Joe Biden langsung mengadu pada ibunya. Kemudian Ibu Joe Biden langsung mendatangi sekolah anaknya bersama Frank, adik Joe Biden yang masih bayi, Ibu Joe Biden mencari guru yang mengejek anaknya karena gagap dan ia langsung menegur dan mengingatkan guru tersebut. Jika guru Joe Biden kembali mengulangi ucapannya, Ibu Joe Biden akan mengancam guru tersebut.
Ketika masa pendidikan kuliah, Joe Biden tetap mengalami perundungan dari teman-teman kuliah karena kegagapannya, disaat ia aktif dalam olahraga American Football dan bisbol yang ditekuninya sejak SMA, ia menerima banyak ejekan dari teman-temannya seperti istilah “Joe Cacat” dan lain-lain. Kegagapan yang dialami oleh Joe Biden tidak pernah dilakukan pengobatan terapi, Joe Biden selalu berusaha mengurangi kegagapannya dengan membaca puisi di depan cermin.
Semenjak Joe Biden menjadi Wakil Presiden Amerika Serikat ke-47 berpasangan dengan Barack Obama (2009-2017), kegagapan yang dialaminya tetap muncul beberapa kali. Joe Biden bukanlah pemimpin dunia pertama yang memiliki kegagapan dalam berbicara, sebelum Joe Biden, Raja di Inggris “George VI” (1936-1952) juga mengalami hal yang sama.(RYR/NNK)
Sumber:
1. https://www.halodoc.com/kesehatan/gagap
2. https://historia.id/politik/articles/joe-biden-dan-pemimpin-gagap-vXZlm/page/5