Perkembangan di era digital telah mendorong terjadinya digitalisasi dan membawa dampak perubahan yang positif di segala bidang, termasuk di dunia kerja. Dalam menghadapi kesiapan di era digital para pemimpin dari berbagai perusahaan atau organisasi di seluruh dunia di tuntut untuk memiliki kemampuan digital dan leadership (kepemimpinan).
Digital dan leadership adalah 2 hal yang sangat berbeda. Sebelumnya sudah pernah dijelaskan artikel tentang digital, digitalisasi, dampak positif perkembangan digital hingga transformasi digital melalui https://www.klobility.id/post/perkembangan-era-digital.

Kali ini Klobility akan membahas tentang “Pentingnya Kepemimpinan di Era Digital”. Kenapa kepemimpinan (leadership) di era digital itu sangat penting? Digital dan leadership merupakan komponen penting bagi individu dalam menghadapi berbagai tantangan di era digital. Setiap orang pasti memiliki potensi untuk menjadi pemimpin, namun tidak semua orang mampu mengembangkan potensi kepemimpinan.
Kepemimpinan di era digital adalah kemampuan penting yang harus di miliki oleh individu untuk menciptakan solusi dari berbagai permasalahan di era digital. Gaya kepemimpinan di era digital tidak hanya memahami konsep kepemimpinan namun harus mampu menguasai soft skill (keterampilan nonteknis) dan hard skill (keterampilan teknis). Keterampilan soft skill (keterampilan nonteknis) sangat dibutuhkan oleh semua orang agar meningkatkan performa dalam bekerja, karena berhubungan dengan kemampuan adaptasi, interaksi, dan mengatur diri sendiri.
Digital leadership bukanlah seseorang yang ahli dalam merakit komputer, mengoperasikan komputer, hingga programmer. Namun, digital leadership adalah seseorang yang memiliki kemampuan dalam memimpin suatu organisasi atau perusahaan dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi di era digital sehingga mencapai target dari organisasi atau perusahaan.

Sebuah kutipan yang di ambil dari buku Leaders of A New Planet yang di tulis oleh Ketut Saguna Narayana, Rainier "Rene" Turangan, dan Yuri Yogaswara yang merupakan bagian dari keluarga DayaLima,
“Untuk menjadi pemimpin di dunia yang baru, Anda harus mulai dengan diri Anda sendiri sebelum menjadi pemimpin bagi banyak orang” Buku Leaders of A New Planet.
Kutipan tersebut mengingatkan pentingnya seseorang untuk memiliki leadership skill (kemampuan kepemimpinan) di era digital. Sebelum menjadi pemimpin bagi semua orang, individu perlu belajar mengenal diri dan memimpin diri sendiri.
Dilansir dari artikel ppm-manajamen.ac.id, kepemimpinan merupakan interaksi antara pemimpin dengan pengikutnya di mana pemimpin mengajarkan dan mengawasi pengikutnya untuk melakukan pekerjaan. (RYR)
Sumber:
1. https://inixindojogja.co.id/survival-of-the-most-digital-leadership/
3. https://lifestyle.bisnis.com/read/20190618/219/934982/tips-menjadi-pemimpin-di-era-digital
4. https://www.industry.co.id/read/51773/kepemimpinan-di-era-digital